Sistem kemasyarakatan atau sistem kekerabatan merupakan hal yang sangat penting dalam struktur sosial.
Dengan adanya sistem kemasyarakatan ini maka bisa mewakili struktur sosial yang dimiliki oleh individu dari masyarakat yang bersangkutan.
Kekerabatan merupakan hubungan status sosial yang masi memiliki hubungan darah. Anggota dari hubungan kekerabatan yaitu, Aya, Ibu, Anak, Kakek, Nenek, Cucu, dan lain-lain yang yang tergolong dalam hubungan darah atau perkawinan.
Dengan adanya sistem kemasyarakatan atau biasa disebut sebagai organisasi sosial akan mempermudah tiap individu untuk mencapai keinginannya yang tak mungkin bisa dicapainya sendiri atau individu tersebut.
Karena tidak bisa dilakukannya sendiri maka dibentuklah organisasi kemasyarakatan atau organisasi sosial yang membutuhkan banyak tangan untuk mencapai tujuan tiap individu.